Jokowi Tiba di Washington, Agendakan Ketemu CEO dan Presiden Biden

Rabu, 11 Mei 2022 – 15:22 WIB
Jokowi Tiba di Washington, Agendakan Ketemu CEO dan Presiden Biden - JPNN.com Bali
Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana tiba di Pangkalan Militer Andrews, Washington D.C., Amerika Serikat, Selasa (10/5/2022). Foto: ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden

bali.jpnn.com, WASHINGTON DC - Presiden Joko Widodo (Widodo) dijadwalkan mengikuti sejumlah agenda penting setelah tiba di di Pangkalan Militer Andrews, Washington DC, Amerika Serikat, Selasa (10/5), sekitar pukul 21.40 waktu setempat atau pukul 08.40 WIB, Rabu (11/5).

Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana menempuh kurang lebih 24 jam penerbangan dari Jakarta dan transit di Amsterdam, pesawat Garuda Indonesia dengan kode penerbangan GIA-1 mendarat di Amerika Serikat.

Dalam kunjungan kerja ke Washington DC selama dua hari tersebut, Presiden Jokowi diagendakan mengikuti rangkaian pertemuan ASEAN-US Special Summit (KTT Khusus ASEAN-AS).

Beberapa pertemuan yang dijadwalkan dihadiri Presiden Jokowi di antaranya:

Pertama, pertemuan dengan anggota kongres.

Kedua, pertemuan dengan para CEO besar di Amerika Serikat.

Ketiga, pertemuan dengan Wakil Presiden AS Kamala Harris dan Tim Perubahan Iklim Amerika.

Keempat, pertemuan Tingkat Tinggi Pemimpin ASEAN dan Presiden AS Joe Biden.

Presiden Jokowi akhirnya tiba di Washington. Jokowi diagendakan ketemu para CEO terkemuka di Amerika dan Presiden Joe Biden
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News