Invasi Rusia: Menkeu Ukraina Tegaskan Uang Negara Aman, Kantor-kantor Ini Malah Buka Non-stop

Rabu, 02 Maret 2022 – 17:54 WIB
Invasi Rusia: Menkeu Ukraina Tegaskan Uang Negara Aman, Kantor-kantor Ini Malah Buka Non-stop - JPNN.com Bali
Warga Ukraina yang tinggal di Jepang memegang poster dan bendera selama demonstrasi mengecam Rusia atas tindakannya di Ukraina, dekat kedutaan Rusia di Tokyo, Jepang, Rabu (23/2/2022). ANTARA FOTO/REUTERS/Issei Kato/wsj.

bali.jpnn.com, KEIV - Stabilitas keuangan dan anggaran negara Ukraina masih aman.

"Semua kebutuhan negara terpenuhi. Tidak ada yang mengancam stabilitas keuangan makro dan anggaran," tulis Menteri Keuangan Ukraina Serhiy Marchenko sebagaimana diberitakan kantor berita nasional Ukraina, Interfax.com, Senin (28/2).

Seluruh instansi di bawah kendalinya, Layanan Pajak dan Bea Cukai Negara, Perbendaharaan Negara dan Layanan Audit Negara, kini beroperasi tujuh hari dalam seminggu alias tanpa libur.

Berkat koordinasi erat antara semua elemen, lanjut dia, Kementerian Keuangan bisa terus membayarkan hak warga negara yang jadi tanggungannya.

"Saya meyakinkan Anda bahwa semua warga negara akan menerima pensiun, gaji dan tunjangan sosial," ujar dia.

Meski Marchenko tidak menyebutkan nama Rusia, pernyataan tersebut jelas ditujukan kepada negara yang menginvasi negaranya itu.

Tidak hanya soal kestabilan uang negara, ia juga menekankan pada kecilnya dampak dari aksi militer Rusia.

Seperti diberitakan, negara-negara Barat, Uni Eropa, bahkan Jepang dan Taiwan telah memberlakukan sanksi ekonomi terhadap Rusia.

Invasi Rusia: Menkeu Ukraina Serhiy Marchenko menegaskan keuangan negara aman, kantor-kantor layanan ini malah buka non-stop
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News