Prokes WSBK Mandalika Ketat, Bisa Jadi Acuan Dunia Gelar Event saat Pandemi

Sabtu, 13 November 2021 – 01:16 WIB
Prokes WSBK Mandalika Ketat, Bisa Jadi Acuan Dunia Gelar Event saat Pandemi - JPNN.com Bali
Penampakan terbaru Sirkuit Mandalika di Lombok Tengah, NTB jelang ajang IATC dan WSBK. Foto: ANTARA/HO

Menurut Troy, untuk mengantipasi penularan gelombang ke 3, pemerintah telah mengambil beberapa langkah.

Di antaranya meningkatkan kapasitas tes Covid-19.

Kemudian menggencarkan kembali sosialisasi penerapan prokes, vaksinasi Covid-19, dan mengetatkan akses masuk dari luar negeri.

Lalu mendorong penggunaan aplikasi peduliLindungi dan mempercepat pengembangan obat anti Covid – 19.

“Pandemi sudah berjalan hampir dua tahun, artinya kita sudah banyak pengalaman.

Koordinasi juga semakin lebih baik dibanding saat  awal pandemi.

Dalam menghadapi dan menangani Covid – 19, kita tidak bisa bekerja sendiri – sendiri, tetapi secara bersama – sama,” ujarnya.

Kepala Dinas Pariwisata Lombok Tengah Lendek Jayadi juga mengimbau kepada warga untuk tidak abai, kendati lonjakan kasus Covid-19 ini telah melandai.

Prokes WSBK Mandalika ketat dan bisa jadi acuan dunia gelar event olahraga saat pandemi covid-19
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News