BMKG Deteksi 24 Titik Panas Muncul di Provinsi NTT, Waspada

Jumat, 22 Oktober 2021 – 19:38 WIB
 BMKG Deteksi 24 Titik Panas Muncul di Provinsi NTT, Waspada - JPNN.com Bali
Ilustrasi hotspot di sejumlah wilayah di Provinsi NTT. Foto: Antara/HO

bali.jpnn.com, KUPANG - Peralihan musim dari hujan ke kemarau masih memunculkan titik panas (hotspot) di sejumlah wilayah di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Hingga pukul 19.00 Wita, Jumat (22/10), Stasiun Meteorologi El Tari Kupang Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan muncul 24 titik hotspot di NTT.

Kepala Stasiun Meteorologi El Tari Kupang BMKG Agung Sudiono Abadi mengatakan, tingkat kepercayaan hasil pendeteksian BMKG ini di atas 80 persen.

Titik panas paling banyak muncul di Kabupaten Kupang sebanyak 12 titik.

Titik panas itu tersebar di Kecamatan Amfoang Tengah 10 titik, serta Amfoang Selatan dan Amfoang Timur masing-masing satu titik.

Selain di Kabupaten Kupang, titik panas muncul di Kabupaten Alor sebanyak tujuh titik.

Titik panas itu tersebar di Alor Selatan satu titik dan enam titik di Alor Timur.

Di Kabupaten Lembata ada tiga titik hotspot tersebar di Kecamatan Atadei.

BMKG deteksi 24 titik panas muncul di sejumlah kabupaten di Provinsi Nusa Tenggara Timur. BMKG minta masyarakat waspada
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News