Pelatihan Menulis Buku Nonteks Mampu Tingkatkan Pendidikan NTT
Ia menambahkan kebiasaan membaca buku nonfiksi atau nonteks untuk negara-negara yang sudah maju sudah diwajibkan bagi anak-anak pada satuan pendidikan.
Dia mengatakan kebiasaan membaca buku bacaan nonteks bagi para siswa di NTT harus dimulai dari sekarang untuk membiasakan para siswa membaca buku sejak dini.
Hal itu, kata dia, untuk mendukung pembentukan karakter anak secara dini melalui bacaan buku nonteks.
"Dengan membaca buku nonteks seperti tentang sejarah bangsa dan daerah kita maka bisa menumbuhkan nilai-nilai nasionalisme anak-anak kita dengan baik. Kebiasaan membaca buku nonteks anak sudah harus dilakukan secara dini pada semua sekolah di NTT," katanya.
Ia menjelaskan semakin banyak guru menulis buku dapat memperkaya koleksi buku-buku bacaan siswa pada semua perpustakaan sekolah. (antara/ket/JPNN)
Pelatihan untuk menulis buku nonteks dipercaya mampu untuk tingkatkan pendidikan di wilayah NTT
Redaktur & Reporter : Ni Ketut Efrata Fransiska
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News