Fadhil Hanra, Hakim Ad Hoc Pengadilan Tipikor NTB; Vonis Husnul 13 Tahun, Lama Karier di Militer

Sabtu, 15 Januari 2022 – 08:59 WIB
Fadhil Hanra, Hakim Ad Hoc Pengadilan Tipikor NTB; Vonis Husnul 13 Tahun, Lama Karier di Militer - JPNN.com Bali
Majelis Hakim yang menjatuhkan vonis hukuman 13 tahun kepada Husnul Fauzi, Mantan Kepala Distanbun NTB perihal perkara pengadaan benih jagung tahun anggaran 2017 yang menimbulkan kerugian di atas Rp25 miliar, I Ketut Somanasa (tengah), Glorious Anggundoro (kedua kiri), dan Fadhli Hanra (kanan). Foto: ANTARA/Dhimas B.P.

"Sebelum jadi hakim Ad Hic tipikor, tugas akhir saya sebagai panitera di Pengadilan Militer II-10 Semarang," kata Fadhil Hanra.

Fadhil kali pertama terjun ke dunia militer tahun 2004 melalui seleksi Perwira Prajurit Karier Tentara Nasional Indonesia.

Fadhil lulus dengan pangkat Letnan Dua (Letda).

Dia mengawali karier militernya sebagai perwira pertama pada TNI Angkatan Laut dengan bekal pendidikan sarjana perguruan tinggi jurusan hukum tahun 2003.

Dari beragam pengalaman yang dia dapatkan selama di dunia militer, Fadhil berhasil melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi hingga meraih gelar Magister Kenotariatan di tahun 2011.

Dia pun menyampaikan bahwa kunci sukses dalam berkarir hingga menjadikan dirinya salah satu hakim Ad Hoc Tipikor pada Pengadilan Negeri Mataram, berkat konsistensinya memegang teguh prinsip hidup.

"Moto hidup saya, disiplin dan integritas, itu harga mati," beber Fadhil.

Sebelumnya, Fadhil Hanra ikut ambil bagian dalam sidang kasus korupsi pengadaan benih jagung tahun anggaran 2017 dengan terdakwa mantan Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan NTB, Husnul Fauzi.

Mengenal Fadhil Hanra, hakim Ad Hoc Pengadilan Tipikor NTB; Fadhil ikut bagian memvonis eks Kadistanbun Husnul 13 tahun, ternyata lama berkarier di militer
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News