Duo Remaja 17 Tahun Ini Berbahaya, Beraksi di Banyak TKP, Lihat Tampangnya
Berdasar laporan tersebut, tim opsnal Polsek Denpasar Selatan melakukan penyelidikan dan menerima informasi keberadaan pelaku di kawasan Ubung Kaja, Denpasar.
Tim opsnal Polsek Denpasar Selatan pun bergerak dan mengamankan pelaku pada Senin (5/8) dini hari pukul 02.00 WITA.
Tersangka JJWS mengaku mencuri motor Vario DK 6447 QQ bersama FN saat tidak sengaja melihat motor korban parkir di TKP.
“Pelaku mencuri motor korban menggunakan kunci palsu,” kata AKP Ketut Sukadi.
Kedua pelaku remaja itu kemudian menghubungi penadah Komang Ariawan dan menjualnya.
Kronologi serupa dilakukan tersangka JJWS dan FN saat mencuri motor NMax DK 6114 ADQ di area parkir Pantai Sanur, Denpasar, Senin (6/7) lalu.
Motor hasil curian itu dijual ke penadah Komang Ariawan, Syaiful Rizal dan Syaiful Bahri.
Pelaku mengaku motor hasil curian digunakan untuk berfoya-foya dan memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.
Tim Opsnal Polsek Denpasar Selatan (Densel) berhasil mengungkap kasus pencurian sepeda motor yang melibatkan sepasang remaja berinisial JJWS, 17 dan FN, 17.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News