Kronologi BNN Bongkar Pabrik Narkoba Jenis DMT di Payangan Bali, Lokasinya Terpencil

Selasa, 23 Juli 2024 – 17:21 WIB
Kronologi BNN Bongkar Pabrik Narkoba Jenis DMT di Payangan Bali, Lokasinya Terpencil - JPNN.com Bali
Kepala BNN RI Komjen Marthinus Hukom memberikan keterangan kepada awak media terkait keberadaan laboratory narkotika Golongan I jenis dimethyl tryptamine (DMT) di Payangan, Gianyar, Bali, yang melibatkan tersangka DAS (baju oranye), Selasa (23/7) siang. Foto: Ali Mustofa/JPNN

bali.jpnn.com, GIANYAR - Badan Narkotika Nasional (BNN) RI akhirnya membongkar clandestine laboratory narkotika Golongan I jenis dimethyl tryptamine (DMT).

Yang mengejutkan, narkoba jenis DMT ini baru pertama kali ditemukan di Indonesia.

Lokasi pabrik berada di Kawasan terpencil dekat dengan areal sawah dan kebun di Desa Keliki Kawan, Payangan, Gianyar.

Ada tiga warga negara asing (WNA) asal Filipina yang diamankan dalam bisnis haram ini, yakni DAS, 28, dan dua orang Perempuan, yaitu PMS (Ibu DAS) dan DOS (Adik DAS).

“Namun, hanya DAS yang ditetapkan menjadi tersangka, sementara PMS dan DOS tidak terkait dan tidak tahu menahu dengan clandestine laboratory ini,” ujar Kepala BNN RI Komjen Marthinus Hukom di Payangan, Gianyar, Bali, Selasa (23/7).

Menurut Deputi Pemberantasan BNN RI Irjen I Wayan Sugiri, pengungkapan kasus ini berdasar hasil siber patroli yang melibatkan Ditjen Bea dan Cukai Kementerian Keuangan dengan BNN.

Temuan itu kemudian ditindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan.

Pada Kamis (18/7), sekitar pukul 15.45 WITA, tim BNN kemudian melakukan penggeledahan terhadap sebuah vila yang berada di kawasan Keliki Kawan Payangan, Gianyar, Bali.

Begini kronologi tim pemberantasan narkoba BNN RI membongkar pabrik narkoba jenis DMT di Payangan, Gianyar, Bali, lokasinya terpencil, jauh dari warga
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News