Pecah Keributan di Jimbaran Bali Gegara Minuman Keras, Polisi Kuta Selatan Bergerak

Kamis, 11 April 2024 – 11:28 WIB
Pecah Keributan di Jimbaran Bali Gegara Minuman Keras, Polisi Kuta Selatan Bergerak - JPNN.com Bali
Aparat kepolisian turun ke lokasi bedeng proyek mengamankan tiga orang yang memicu keributan gegara miras pada saat Hari Raya Idulfitri di Jimbaran, Kuta Selatan, Badung, Bali, kemarin. Foto: Humas Polresta Denpasar

Abbas mencoba melerai dan menegur Yose Nuna, tetapi dalam kondisi mabuk berat, pria asal Sumba itu menanggapinya dengan emosi.

"Keributan hampir terjadi, tetapi berhasil dilerai oleh istri Supardi.

Abbas kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada tuan rumah dan menghubungi Kepolisian Polsek Kuta Selatan," kata Kasi Humas Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi.

Mendapat laporan tersebut, Tim UKL Polsek Kuta Selatan bersama tim Satpol PP Kecamatan, tokoh masyarakat setempat, dan beberapa warga Jimbaran mendatangi lokasi kejadian.

Mereka kemudian mengamankan beberapa orang yang terlibat keributan selanjutnya  dilakukan mediasi antarwarga yang bersitegang.

"Petugas juga meminta mereka untuk membuang sisa miras dan dengan menghadirkan tokoh lingkungan ke Polsek Kuta Selatan dilakukan mediasi untuk menindaklanjuti permasalahan tersebut," ujar AKP Ketut Sukadi.

Setelah dilakukan klarifikasi atas persetujuan Kepala Lingkungan Banjar Tegal Jimbaran, ketiga pelaku yang diamankan yaitu Supardi, Yose Nuna, dan Alex diminta membuat surat pernyataan.

Ketiganya diminta tidak mengulangi perbuatannya yaitu membuat keributan yang mengganggu ketertiban lingkungan.

Pecah Keributan di Jimbaran Bali gegara minuman keras pada saat Hari Raya Idulfitri kemarin, kepolisian dari Polsek Kuta Selatan langsung bergerak
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News