Bule Rusia Ini Berbahaya, Imigrasi Segera Deportasi dan Dicekal Masuk Indonesia

bali.jpnn.com, DENPASAR - Tamat sudah nasib bule Rusia, Artem Kotukhov.
Wakil Komandan 1 Walet Reaksi Cepat (WRC) Lembaga Anti Narkotika Provinsi Bali, bakal dideportasi, Sabtu (24/6) tengah malam ini melalui Bandara Ngurah Rai.
Artem Kotukhov dideportasi pukul 00.00 WITA dengan rute perjalanan Denpasar – Dubai – Rusia.
Tenaga kerja asing (TKA) ilegal ini juga dimasukkan dalam daftar tangkal alias cekal agar tidak bisa masuk wilayah Indonesia.
“Tahu saja, siap, segera rilis,” ujar Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Denpasar Tedy Riyadi kepada awak media.
Bule Rusia, Artem Kotukhov, sempat bikin heboh dalam sebulan terakhir.
Keberadaannya terungkap setelah sejumlah poster berukuran sedang ditempel di beberapa titik di tengah Kota Denpasar, sejak Minggu, 21 Mei 2023 lalu.
Poster itu ditempel tidak jauh dari Kantor Gubernur Bali, Kejati Bali dan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Denpasar.
Bule Rusia bernama Artem Kotukhov ini berbahaya mengeklaim sebagai Wadan I WRC LAN Provinsi Bali, imigrasi segera deportasi dan dicekal masuk Indonesia
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News