Fakta Kematian Bule Inggris di TPA Suwung Dibongkar Sang Pacar, Miris
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kematian bule Inggris bernama Michael Andrew, 36, masih menyisakan tanya.
Pasalnya, sebelum ditemukan jadi mayat di aliran sungai di di TPA Suwung, tidak ada gejala aneh pada diri bule Inggris itu.
Korban dilaporkan sehat, tidak mengeluh memiliki riwayat penyakit.
"Korban tinggal bersama pacarnya bernama Indah Prihantini, 36, yang menyebut korban berpamitan sekitar pukul 20.00 WITA," kata Kasihumas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi.
Selama di Bali, korban diketahui tinggal di Perum Southernland Regency, Kertha Lestari, Sidakarya, Denpasar Selatan.
Dengan mengendarai sepeda motor seorang diri, kata Indah kepada polisi, korban menghibur diri di Bar AMV di kawasan Legian, Kuta.
"Sekitar pukul 01.00 WITA, korban sempat mengirim pesan WA kepada pacarnya mengabarkan akan kembali pulang," jelas AKP Sukadi.
Namun hingga pagi ditunggu, korban tak kunjung pulang, sedangkan nomor ponselnya tidak aktif saat dihubungi.
Awal mula kematian Bule Inggris di TPA Suwung Michael Andrew dibongkar sang pacar, ternyata sebelum tewas sempat pamitan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News