Begini Trik Napi Kasus Pencurian Lapas Kerobokan Kabur dari Sel Tahanan, Cerdik Juga

Senin, 11 Oktober 2021 – 12:50 WIB
Begini Trik Napi Kasus Pencurian Lapas Kerobokan Kabur dari Sel Tahanan, Cerdik Juga - JPNN.com Bali
Napi Lapas Kerobokan yang nekat kabur 8 hari lalu, Gede Loka Wijaya diamankan Tim Opsnal Polres Badung. Petugas terpaksa menembak kaki Loka Wijaya karena melawan saat ditangkap. (Istimewa)

Pihaknya juga mengecek kamera CCTV dan meminta keterangan penjaga dan warga binaan yang berada satu ruangan dengan I Gede Loka Wijaya.

"Kami masih melakukan pendalaman lewat kamera CCTV dan jejak yang ditinggalkan pelaku sebelum kabur dari ruang tahanan,” katanya.

Kalapas Fikri Jaya mengatakan, saat ini pihaknya masih mendalami kemungkinan lain pelaku melompati tembok dan melewati gorong-gorong.

 “Masih kami dalami semuanya,” bebernya.

Pihaknya juga menjalin koordinasi dengan Polres Badung untuk ikut membantu mengejar pelaku.

Menurut Kalapas Fikri, I Gede Loka Wijaya merupakan tahanan kasus pencurian.

Gede Loka Wijaya divonis selama 3 tahun 6 bulan lantaran melanggar pasal 363 KUHP.

“Kalau mengikuti prosedur, yang bersangkutan baru bebas pada bulan September 2023 mendatang,” paparnya.

Napi kasus pencurian pencurian Lapas Kelas IIA Kerobokan bernama I Gede Loka Wijaya kabur dari sel tahanan saat petugas jaga lengah
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News