Puluhan Penerbang Latihan Tempur di Tanjung Benoa Bali, Lihat Aksinya
Skenarionya, pesawat yang mereka tumpangi mengalami permasalahan sehingga harus dilakukan penyelamatan dengan kursi lontar dan melakukan pendaratan di darat.
Selain di darat, para peserta latihan berlatih mendarat di perairan dengan cara melepas tali pengaman parasut parasailing dan kemudian melompat di laut dengan ketinggian tertentu.
Marsma TNI Eduard Sri Wisnu menambahkan, latihan ini untuk memberikan pengalaman penerbang pesawat tempur tempur agar tidak ragu apabila nanti menghadapi kondisi darurat yang mengharuskan mereka menggunakan ejection seat.
“Agar mereka memiliki pengalaman lepas dari parasut untuk segera meninggalkannya.
Itu bisa terjadi mendarat di air ataupun di darat," pungkasnya. (antara/lia/JPNN)
38 penerbang pesawat tempur TNI AU mengikuti latihan tempur di Tanjung Benoa, Bali. Mereka latihan keluar kursi lontar saat terjadi kondisi darurat
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News