Kejari Badung Hentikan Kasus Made Eka Ancam Paman, Perhatikan Wajahnya

Minggu, 17 April 2022 – 08:16 WIB
Kejari Badung Hentikan Kasus Made Eka Ancam Paman, Perhatikan Wajahnya - JPNN.com Bali
Tersangka didampingi jaksa dalam proses restoratif justice di Kantor Kejari Badung, Bali, Jumat (15/04/2022). Foto: ANTARA/HO-Kejari Badung

bali.jpnn.com, BADUNG - Tidak semua perkara hukum harus berakhir ke pengadilan

Mekanisme keadilan restoratif (restorative justice) kembali dilakukan aparat penegak hukum di Bali.

Kali ini dalam kasus pengancaman oleh I Made Eka Susila kepada pamannya, I Ketut Sudendi.

Kejaksaan Negeri (Kejari) Badung memutuskan menyelesaikan kasus tersebut melalui mekanisme keadilan restoratif demi kebaikan bersama.

"Tersangka I Made Eka Susila disangka melanggar Pasal 335 KUHP (pengancaman).

Kasusnya telah dihentikan dengan mekanisme keadilan restoratif,” ujar Kajari Badung Imran Yusuf, kemarin.

Sebelum keadilan restoratif diambil, tersangka telah menjalani penahanan selama dua bulan tujuh hari di Polsek Kuta, Badung.

Saat dipertemukan, tersangka telah meminta maaf dan menyesali perbuatannya.

Kejari Badung menghentikan kasus Made Eka Susila ancam sang paman I Ketut Sudendi dengan mekanisme keadilan restoratif, perhatikan wajahnya
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News