Pengacara Jerinx SID Siap Hadapi Adam Deni; Saya Tidak Marah dan Takut, Risiko Jadi Pengacara
Karena hal yang lebih seram dari ini sudah saya lalui dalam banyak kasus-kasus berat.
Diancam, dipukul, diintimidasi, hendak dijebak narkoba, berkali-kali dilaporkan polisi, masuk daerah-daerah konflik, penanganan-penangan kasus-kasus publik yang menekan perasaan telah saya lalui ratusan kasus.
Laporan ini adalah kesekian kali sebagai risiko yang harus saya hadapi sebagai pengacara,” ujar Sugeng Teguh Santoso dilansir dari Radarbali.id.
Sugeng mengatakan, sudah ada banyak pihak yang menyarankan dirinya untuk membuat laporan balik kepada Adam Deni.
Namun, upaya lapor balik itu tidak perlu dilakukan.
Karena sebagai seorang yang kritis dan pengkritik Sugeng mengaku harus siap jiga diserang balik, dihujat, dicaci bahkan dikatai lawyer tua bangka.
"Caci maki, hujatan adalah narasi verbal.
Sekeras apapun, sekasar apapun harus direspons dengan narasi yang baik, bukan dengan laporan pidana.
Pengacara Jerinx SID, Sugeng Teguh Santoso secara gentle siap menghadapi Adam Deni. Dia bahkan tidak marah dan takut meski telah dilaporkan ke polisi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News