Sandiaga Uno Sebut Bali Belum Overtourism, Masih Butuh Banyak Turis

Sabtu, 20 April 2024 – 12:08 WIB
Sandiaga Uno Sebut Bali Belum Overtourism, Masih Butuh Banyak Turis - JPNN.com Bali
Wisatawan menikmati pemandangan gunung dan danau di kawasan wisata Geopark Gunung Batur, Kintamani, Bangli, Bali. Menparekraf Sandiaga Uno mendorong distribusi turis tidak hanya ke Bali selatan, tetapi merata ke seluruh Bali. Foto: ANTARA/Fikri Yusuf/foc/15.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan Bali belum mengalami kelebihan kunjungan wisatawan alias overtourism.

Bali justru masih membutuhkan banyak turis untuk mendukung pertumbuhan ekonomi daerah.

“Bali secara umum belum overtourism, kecuali Bali Selatan.

Ini cukup wajar karena pusat pariwisata banyak terpusat di Nusa Dua dan Bali Selatan.

Jadi, terlihat ada peningkatan beban yang cukup signifikan,” ujar Menparekraf Sandiaga Uno.

Menurut Sandiaga Uno, masih ada beberapa wilayah di Bali yang dapat dikembangkan sebagai destinasi ekowisata.

Jadi, ke depan kunjungan wisatawan tak hanya terpusat di Bali Selatan serta Nusa Dua sebagai penyangga kunjungan turis.

Kemenparekraf tengah berjuang kunjungan wisatawan terdistribusi ke wilayah lain, baik ke Bali barat, Bali utara dan Bali timur.

Menparekraf Sandiaga Uno sebut Bali belum overtourism, masih butuh banyak turis terutama di wilayah barat, utara dan timur
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News