Bupati Sutjidra Klaim Kenaikan Harga di Buleleng tak Signifikan Menjelang Galungan

bali.jpnn.com, BULELENG - Hari Raya Galungan tinggal beberapa hari lagi, tepatnya pada Rabu (23/4) mendatang.
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Buleleng pun menggelar pasar murah di Jalan Ngurah Rai, tepat di depan Taman Kota Singaraja, Minggu (20/4).
Pasar murah ini untuk menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Galungan.
Bupati Buleleng I Nyoman Sutjidra ikut memantau perkembangan kenaikan harga sembako Hari Raya Galungan.
Bupati Sutjidra seusai memantau pasar murah menilai kenaikan harga kebutuhan pokok menjelang Galungan tidak terjadi kenaikan harga yang signifikan.
“Luar biasa, penuh sekali hari ini.
Harga juga masih dalam batas wajar, berarti tidak ada kenaikan harga yang terlalu signifikan di Buleleng,” ujar Bupati Sutjidra dilansir dari laman Pemkab Buleleng.
Menurut Bupati Buleleng, pemerintah daerah berupaya menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok masyarakat.
Bupati Sutjidra seusai memantau pasar murah menilai kenaikan harga kebutuhan pokok menjelang Galungan tidak terjadi kenaikan harga yang signifikan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News