Kalender Bali Rabu (19/3): Baik untuk Membuat Dungki, Belajar Menari & Menabuh

Tidak baik untuk Manusa Yadnya, menikah, upacara potong rambut. (Alahing dewasa 4).
6. Kala Keciran. Baik untuk membuat pisau penyadap (pengiris), mulai memotong danggul nira, membuat atau membuka saluran air. (Alahing dewasa 3).
7. Kala Kutila Manik. Baik untuk membuat ranjau, pagar, rintangan, lubang penghalang maupun pemisah, alat perangkap, upacara Bhuta Yadnya. (Alahing dewasa 4).
8. Kala Luang. Baik untuk membuat terowongan, menanam ketela atau umbi-umbian. (Alahing dewasa 3).
9. Kala Suwung. Tidak baik untuk dewasa ayu, berkunjung. (Alahing dewasa 3).
10. Pepedan. Baik untuk membuka lahan pertanian baru. Tidak baik untuk membuat peralatan dari besi. (Alahing dewasa 3).
11. Purwanin Dina. Tidak baik sebagai dewasa ayu (Alahing dewasa 4).
12. Salah Wadi. Tidak baik untuk melakukan Manusa Yadnya (wiwaha, mapendes, potong rambut dll.) Pitra Yadnya (Penguburan, atiwa-tiwa/ngaben, nyekah, ngasti dll. (Alahing dewasa 3).
Kalender Bali Rabu 19 Maret 2025 bertepatan dengan Buda Kliwon Gumbreg: Hari baik untuk membuat dungki, belajar menari & menabuh
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News