Isu Bangunan KEK Kura-Kura Bali Ganggu Penerbangan Bandara Ngurah Rai Menyeruak
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kura-kura Bali diterpa kabar tak sedap.
Kawasan yang dikelola PT Bali Turtle Island Development (BTID) ini dianggap mengganggu aktivitas penerbangan Bandara Gusti Ngurah Rai.
Kebetulan KEK Kura-Kura berada pada jalur landing dan take off pesawat di bandara terbesar di kawasan Indonesia timur itu.
Isu yang beredar, KEK yang berada di Pulau Serangan, Denpasar, itu dipenuhi bangunan tinggi tanpa perencanaan.
Ada pembangunan di kawasan pesisir yang dikhawatirkan mempengaruhi aliran udara sekitar Bandara I Gusti Ngurah Rai sebagai area pendaratan yang dekat.
Gangguan yang muncul adalah turbulensi yang mengganggu stabilitas pesawat saat mendekati landasan bandara.
Turbulensi di jalur pendaratan pesawat adalah salah satu penyebab utama kecelakaan udara.
Isu itu pun langsung mendapat tanggapan Head of Communication PT BTID Zakki Hakim.
Kawasan yang dikelola PT Bali Turtle Island Development (BTID) ini dianggap mengganggu aktivitas penerbangan Bandara Gusti Ngurah Rai.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News