352 UMKM Ikut Program Label Nutrition Fact, Padma Herbal Tabanan Merasa Terbantu
Sepanjang 2024, program ini diikuti oleh 352 UMKM dengan lebih dari 680 produk yang berasal dari jenis makanan dan minuman yang berbeda-beda.
Mulai dari, aneka keripik, sambal, kue kering, sampai dengan kacang-kacangan.
Salah satu testimoni dari UMKM yang terbantu akan pembuatan pelabelan nutrition fact pada kemasan produk, yakni pemilik Padma Herbal Ellida Pande, dari Rumah BUMN Telkom Tabanan, Bali.
”Terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada Padma Herbal untuk meningkatkan kualitas dan daya saing produk sehingga kami bisa bersaing dengan kompetitor lainnya.
Selain itu, dengan adanya program ini, Padma Herbal juga bisa menjangkau pasar secara luas bahkan sampai pasar internasional,” ujar Ellida Pande.
Senior General Manager Social Responsibility Center Telkom Hery Susanto ikut berkomentar.
Hery Susanto mengatakan pihaknya mendorong peningkatan kelas UMKM Binaan dari berbagai aspek. Salah satunya dengan pengadaan program nutrition fact yang diharapkan mampu membantu UMKM untuk memperoleh kepercayaan dari customer.
“Hal ini kami upayakan untuk mendorong peningkatan kualitas usaha yang dijalankan oleh UMKM Binaan sehingga mampu bersaing di pasar digital, nasional, bahkan di pasar internasional,” kata Hery Susanto.
Sepanjang 2024, program ini diikuti oleh 352 UMKM dengan lebih dari 680 produk yang berasal dari jenis makanan dan minuman yang berbeda-beda.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News