Pertamina Beri Hadiah Petani Mesin Traktor & Perontok Padi, Wawali Denpasar Merespons

Minggu, 25 Agustus 2024 – 19:05 WIB
Pertamina Beri Hadiah Petani Mesin Traktor & Perontok Padi, Wawali Denpasar Merespons - JPNN.com Bali
PT Pertamina Patra Niaga membagikan mesin traktor dan perontok padi konversi listrik kepada petani di Denpasar khususnya di Munduk Palak, Subak Sembung, Minggu (25/8). Foto: Pertamina Patra Niaga

bali.jpnn.com, DENPASAR - Aviation Fuel Terminal (AFT) Ngurah Rai PT Pertamina Patra Niaga melakukan gebrakan inovasi sosial melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) Uma Palak.

PT Pertamina Patra Niaga membagikan mesin traktor dan perontok padi konversi listrik kepada petani di Denpasar khususnya di Munduk Palak, Subak Sembung.

Pemberian mesin tersebut dilaksanakan di Camping Ground Uma Palak, Kelurahan Peguyangan, Denpasar Utara, Minggu (25/8).

Kegiatan tersebut diawali dengan jalan santai dan rice field cleanup sebagai upaya pengenalan mesin bantuan Pertamina.

Acara tersebut dihadiri Wakil Wali Kota Denpasar, Camat Denpasar Utara, Dinas Pertanian Kota Denpasar, Kapolsek Denpasar Utara dan Danramil Denpasar Utara.

Hadir juga Bendesa Desa Adat Peguyangan, Lurah Kelurahan Peguyangan, tokoh Masyarakat Denpasar, Sales Area Manager Retail Bali dan Aviation Fuel Terminal Manager Ngurah Rai.

Traktor dan mesin perontok padi listrik ini merupakan perwujudan komitmen Pertamina untuk mendukung langkah pemerintah mewujudkan Net Zero Emission pada 2060.

Langkah ini tidak hanya diterapkan pada lini bisnis Pertamina, tetapi juga melalui program-program CSR yang diwujudkan dalam berbagai kegiatan.

PT Pertamina Patra Niaga membagikan mesin traktor dan perontok padi konversi listrik kepada petani di Denpasar khususnya di Munduk Palak, Subak Sembung, Minggu
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News