Pertamina Beri Hadiah Petani Mesin Traktor & Perontok Padi, Wawali Denpasar Merespons

Minggu, 25 Agustus 2024 – 19:05 WIB
Pertamina Beri Hadiah Petani Mesin Traktor & Perontok Padi, Wawali Denpasar Merespons - JPNN.com Bali
PT Pertamina Patra Niaga membagikan mesin traktor dan perontok padi konversi listrik kepada petani di Denpasar khususnya di Munduk Palak, Subak Sembung, Minggu (25/8). Foto: Pertamina Patra Niaga

Inovasi sosial ini juga merupakan kado untuk teman-teman petani Denpasar khususnya di Munduk Palak, Subak Sembung dalam memperingati Hari Tani Nasional 24 September mendatang.

Area Manager Communication, Relation & CSR Region Jatimbalinus Pertamina Patra Niaga Ahad Rahedi menambahkan bahwa dengan adanya inovasi ini, harapannya petani dapat menekan biaya operasional pertanian.

Paling penting  tidak lagi membeli bahan bakar solar untuk traktor dan mesin perontok padi.

“Ini juga sebagai langkah menjaga lingkungan dengan menggunakan teknologi yang minim polusi,” icap Ahad Rahedi.

Keberlanjutan inovasi pada program CSR AFT Ngurah Rai sejak 2023 ini menjadi bentuk komitmen Pertamina dalam menjaga lingkungan dan mencegah kerusakan lingkungan semakin besar.

“Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam mensukseskan kegiatan dan program ini.

Semoga semua usaha ini dapat meningkatkan kesadaran kita pentingan menjaga lingkungan, melestarikan keragaman budaya dan memperkuat rasa persatuan kita,” tutur Ahad Rahedi. (lia/JPNN)

PT Pertamina Patra Niaga membagikan mesin traktor dan perontok padi konversi listrik kepada petani di Denpasar khususnya di Munduk Palak, Subak Sembung, Minggu

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News