Kemenkumham Kementerian Terbaik dalam Penerapan SPBE, Raih Digital Government Award

Rabu, 29 Mei 2024 – 11:12 WIB
Kemenkumham Kementerian Terbaik dalam Penerapan SPBE, Raih Digital Government Award - JPNN.com Bali
Sekretaris Jenderal Kemenkumham, Andap Budhi Revianto. Foto: Kemenkumham

bali.jpnn.com, DENPASAR - Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) kembali meraih Digital Government Award Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Summit 2024.

Kemenkumham menjadi yang terbaik dalam Penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik untuk kategori Kementerian.

Penghargaan ini diperoleh atas penerapan SPBE di Kemenkumham sepanjang 2023.

Penghargaan tersebut diumumkan pada SPBE Summit 2024 yang dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), di Istana Negara, Senin (27/5).

Ini menjadi kali kedua Kemenkumham mendapatkan penghargaan penerapan SPBE, setelah sebelumnya menerima penghargaan serupa pada SPBE Summit 2023.

Sekretaris Jenderal Kemenkumham, Andap Budhi Revianto, mengatakan Kemenkumham telah menerapkan pelayanan publik berbasis digital untuk memudahkan masyarakat mendapatkan berbagai pelayanan yang ada.

Andap Budhi Revianto menjelaskan, saat ini telah tersedia beragam pelayanan digital yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.

Mulai dari aplikasi paspor, pendaftaran dan pencatatan kekayaan intelektual, konsultasi hukum, pengaduan HAM, layanan administrasi hukum umum, hingga pelayanan pemasyarakatan.

Kemenkumham RI menjadi kementerian terbaik dalam penerapan SPBE Summit 2024, raih Digital Government Award
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News