Kemenkumham Bali Pantau dan Nilai Kinerja Pegawai, Gencar Sosialisasi Fitur e-Kinerja

Kamis, 25 April 2024 – 12:26 WIB
Kemenkumham Bali Pantau dan Nilai Kinerja Pegawai, Gencar Sosialisasi Fitur e-Kinerja - JPNN.com Bali
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Bali Pramella Y. Pasaribu membuka Kegiatan Pemantauan dan Penilaian Kinerja Pegawai serta sosialisasi fitur e-Kinerja pada Aplikasi SIMPEG, kemarin. Foto: Kemenkumham Bali

bali.jpnn.com, DENPASAR - Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Bali Pramella Y. Pasaribu didampingi Kepala Divisi Administrasi, Mamur Saputra dan Tim dari Biro SDM Sekretariat Jenderal Kemenkumham membuka Kegiatan Pemantauan dan Penilaian Kinerja Pegawai.

Acara tersebut dilaksanakan bersamaan dengan sosialisasi fitur e-Kinerja pada Aplikasi SIMPEG Tahun Anggaran 2024, Rabu (24/4) di ruang Dharmawangsa.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Kepala Bagian Umum, Ida Ayu Susanti, Kasubag Kepegawaian, TU dan RT serta para Pengelola Kepegawaian pada Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kemenkumham Bali.

Pramella Y. Pasaribu mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu usaha yang dilaksanakan oleh Biro SDM guna mempercepat penyusunan penilaian kinerja.

Dasarnya adalah Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 6 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Kinerja Pegawai Aparatur Sipil Negara.

"Pasalnya, SIMPEG ini merupakan aplikasi pengelolaan data kepegawaian, memainkan peran krusial dalam berbagai aspek, termasuk penilaian kinerja," ujar Pramella Pasaribu.

Pramella Pasaribu menambahkan bahwa dalam era dinamika yang terus berkembang, perlu ada adaptasi dan peningkatan secara terus[1]menerus.

Oleh karena itu, kegiatan ini menjadi momen penting untuk meningkatkan pemahaman, keterampilan, dan kompetensi dalam menghadapi tantangan yang ada.

Kemenkumham Bali memantau dan menilai kinerja pegawai serta gencar menggelar sosialisasi fitur e-Kinerja, ternyata
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News