Kemenkumham Bali Gelar Rapat Evaluasi Triwulan I, Maksimalkan Capaian Kinerja 2024

“Sinergitas dan kolaborasi antardivisi sangat penting untuk mencapai target kinerja yang optimal.
Oleh karena itu, saya minta kepada seluruh jajaran untuk terus meningkatkan kerjasama dan komunikasi demi terwujudnya tujuan bersama,” kata Pramella Pasaribu.
Para Pimpinan Tinggi Pratama kemudian memaparkan hasil capaian kinerja sampai dengan triwulan I 2024 hingga kendala yang dihadapi pada masing-masing divisi.
Pemaparan hasil capaian kinerja yang meliputi realisasi anggaran, nilai kinerja SMART, capaian e-Monev Bappenas, capaian e-Performance, dan capaian IKPA.
Pramella Pasaribu berharap melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kinerja dan menghasilkan solusi dari kendala yang dihadapi dalam mencapai target kinerja 2024. (lia/JPNN)
Kantor Wilayah Kemenkumham Bali menggelar rapat evaluasi triwulan I, berusaha memaksimalkan capaian kinerja pada 2024
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News