Pemudik Masuk Bali Wajib Mengantongi KTP, Satpol PP Badung Ambil Tindakan

Sabtu, 13 April 2024 – 12:39 WIB
Pemudik Masuk Bali Wajib Mengantongi KTP, Satpol PP Badung Ambil Tindakan - JPNN.com Bali
Petugas Satpol PP Badung mendata pemudik yang terjaring inspeksi kependudukan karena tidak membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) pada arus Balik Lebaran 2024 di Terminal Tipe A Mengwi, Badung, Bali, Sabtu (13/4). Foto: ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

"Saya buru-buru berangkat jadi lupa membawa KTP," kata Mohammad Riadi.

Pria yang mengaku 15 tahun berada di Bali dan bekerja sebagai sopir itu dijamin oleh pemilik tempat ia indekos di Kabupaten Tabanan.

Mohammad Riadi berjanji mengurus dokumen administrasi setelah terjaring inspeksi kependudukan.

Satpol PP Badung pun mengimbau kepada penduduk pendatang untuk melengkapi identitas sebagai syarat wajib administrasi.

Kemudian, melapor dalam jangka waktu 1x24 jam kepada kepala lingkungan atau instansi di desa/lingkungan tempat mereka berdomisili.

Satpol PP Badung akan menggandeng aparat desa dan kelurahan untuk melakukan pemeriksaan identitas pendatang untuk tertib administrasi kependudukan. (lia/JPNN)

Pemudik masuk Bali melalui Terminal Mengwi wajib mengantongi KTP, Satpol PP Badung ambil tindakan tegas

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News