Melihat Momen Idulfitri 2024 di Lapas Singaraja: Senyum Keluarga WBP Merekah
Sesi pertama dimulai pada pukul 09.00 - 11.00 dan sesi yang kedua mulai pukul 13.00 - 15.00.
Wayan Putu Sutresna mengatakan bahwa untuk meningkatkan kegiatan pengamanan pihaknya telah melakukan rapat internal di Jajaran Lapas Singaraja guna membahas teknis pelaksanaan, pengawasan dan pengamanan di lapangan.
Sejalan dengan hal tersebut, Kepala Kanwil Kemenkumham Bali, Pramella Yunidar Pasaribu dalam keterangan tertulisnya menyampaikan bahwa momen ini merupakan momen yang sangat dinanti-nantikan oleh para warga binaan.
“Kami ingin memberikan kesempatan kepada mereka untuk menjalin kembali hubungan dengan keluarga dan kerabat.
Momen Idul Fitri tahun ini menjadi momen yang tak terlupakan bagi para warga binaan di Lapas Singaraja, kehangatan kebersamaan dengan keluarga dan kerabat menjadi hadiah istimewa bagi mereka di hari raya ini,” ucap Pramella.
Kakanwil Pramella berharap setiap keluarga Warga Binaan yang akan berkunjung dapat mematuhi segala ketentuan yang telah ditetapkan, sehingga layanan dan berjalan dengan lancar. (lia/JPNN)
Melihat suasana momen Hari Raya Idulfitri 2024 di Lapas Kelas IIB Singaraja: Senyum keluarga WBP merekah saat menerima kunjungan keluarga
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News