Prakiraan Cuaca di Bali Pada H-8 Lebaran Selasa (2/4): Hujan ke Arah Pelabuhan Gilimanuk

Selasa, 02 April 2024 – 04:58 WIB
Prakiraan Cuaca di Bali Pada H-8 Lebaran Selasa (2/4): Hujan ke Arah Pelabuhan Gilimanuk  - JPNN.com Bali
Ilustrasi hujan lebat. Foto: Dean Pahrevi/JPNN.com

Meski turun hujan, suhu udara di Bali masih cukup hangat berkisar 24 – 33 derajat celsius, dengan kelembapan pada kisaran 65 – 95 persen.

Angin dominan bertiup dari arah timur ke barat laut dengan kecepatan maksimum mencapai 20 knot.

Kecepatan angin ini pun mempengaruhi tinggi gelombang di perairan Bali, terutama di Selat Bali dan Lombok yang menjadi jalur penyeberangan keluar masuk Pulau Dewata.

BMKG memperkirakan ketinggian gelombang di Selat Bali yang menghubungkan Pelabuhan Ketapang – Gilimanuk; Selat Lombok yang menghubungkan Pelabuhan Padangbai – Lembar dan Selat Badung yang menjadi jalur penghubung Pelabuhan Sanur – Nusa Penida berkisar 2.0 meter.

Ketinggian gelombang ini perairan utara Bali dan NTB berkisar 0.25 – 1.25 meter, sedangkan di perairan selatan Bali, seperti Samudra Hindia berkisar 1.0 – 2.5 meter. (lia/JPNN)

Berikut prakiraan cuaca di Bali Pada H-8 Lebaran Selasa hari ini (2/4): Hujan diperkirakan turun ke arah Pelabuhan Gilimanuk, pemudik mohon waspada

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News