Update Pencarian 4 Pendaki Tersesat di Gunung Sanghyang! Ada Kabar Baik

Selasa, 26 Maret 2024 – 17:11 WIB
Update Pencarian 4 Pendaki Tersesat di Gunung Sanghyang! Ada Kabar Baik - JPNN.com Bali
Tim SAR Gabungan menemukan empat pendaki yang tersesat di Gunung Sanghyang di Desa Jatiluwih, Penebel, Tabanan, Selasa (26/3) siang. Keempatnya ditemukan selamat. Foto: Humas Basarnas Bali

bali.jpnn.com, TABANAN - Tim SAR gabungan berjibaku menyusuri Gunung Sanghyang Tabanan Bali mencari empat pendaki yang tersesat saat turun gunung, Selasa (26/3).

Setelah melakukan pencarian lebih kurang lima jam, empat pendaki akhirnya berhasil ditemukan dalam kondisi selamat pukul 10.20 WITA.

Empat pendaki, yakni A. Sukarata (55), I Made Sustrawan (50), Wayan Sudana (52) dan Ketut Dapur (50) ditemukan di sekitar Desa Jatiluwih, Penebel, Tabanan, Bali.

Menurut Koordinator Pos SAR Buleleng, Dudi Librana, tim SAR gabungan memulai pendakian setelah pembagian tugas untuk masing-masing SRU, Selasa pagi.

"Teknik pencarian dibagi menjadi dua SRU.

Satu SRU langsung menuju puncak Gunung Sanghyang dan satu lainnya menuju hutan seputar Bedugul," ujar Koordinator Pos SAR Buleleng, Dudi Librana.

Pada pukul 08.30 WITA, tim rescue mencapai ketinggian 1.600 Mdpl dan melanjutkan perjalanan menuju Pura Penataran.

Saat itu tidak ditemukan jejak-jejak keberadaan keempat pendaki.

Update pencarian 4 pendaki yang tersesat di Gunung Sanghyang Tabanan Bali! Ada kabar baik dari tim SAR gabungan
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News