Bandara Ngurah Rai Segera Memberlakukan Parkir Tanpa Awak, Ini Jadwal Resminya

Kamis, 09 November 2023 – 11:36 WIB
Bandara Ngurah Rai Segera Memberlakukan Parkir Tanpa Awak, Ini Jadwal Resminya - JPNN.com Bali
Pengguna Bandara I Gusti Ngurah Rai saat mencoba sistem pembayaran parkir tanpa awak, Denpasar, Kamis (9/11). Foto: ANTARA/Ho-Bandara Ngurah Rai

Menurut Handy, kebijakan ini diambil PT AP I untuk mendukung program pemerintah dalam meningkatkan transaksi nontunai serta untuk mempercepat perkembangan digitalisasi di bandara.

Selama ini pembayaran parkir di Bandara Ngurah Rai masih manual.

Ketika kendaraan masuk mereka mengambil karcis dan saat keluar menunjukkan karcis lalu membayar ke petugas di loket.

Kelemahannya, sistem pembayaran manual memerlukan waktu transaksi lebih lama, sehingga kerap terjadi antrean pada pintu keluar.

Bandara I Gusti Ngurah Rai di lain sisi dalam sehari dapat melayani puluhan ribu penumpang.

Saat sistem pembayaran parkir tanpa awak diberlakukan, mereka hanya perlu menempelkan kartu elektronik dan tidak lagi menerima karcis.

Upaya digitalisasi juga mendorong pengurangan penggunaan kertas agar ramah lingkungan.

“Penerapan pembayaran secara manless atau tanpa awak ini diharapkan mampu menjadi solusi atas permasalahan tersebut.

PT Angkasa Pura 1 Bandara Gusti Ngurah Rai segera memberlakukan parkir tanpa awak, bukan lagi manual, ini jadwal resminya
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News