Begini Tata Cara Masuk Pura Agung Besakih saat Upacara Ida Bhatara Turun Kabeh, Simak
bali.jpnn.com, DENPASAR - Upacara Ida Bhatara Turun Kabeh di Pura Agung Besakih segera bergulir.
Upacara utama yang berlangsung 21 hari mulai berlangsung pada tanggal 5 sampai 26 April 2023.
Gubernur Bali Wayan Koster minta para pemedek menaati tatanan yang sudah ditetapkan agar pelaksanaan Upacara Ida Bhatara Turun Kabeh berjalan lancar.
Pertama, pemedek harus masuk melalui Candi Bentar di area Manik Mas sesuai tatanan di Pura Agung Besakih.
Bagi pemedek yang menggunakan bus atau truk disediakan kendaraan bus listrik dari tempat parkir Kedungdung ke Manik Mas dan sebaliknya.
Warga yang ingin bersembahyang di Pura Agung Besakih diarahkan untuk berjalan kaki dari area parkir kendaraan roda dua dan roda empat ke Bencingah atau area depan pura.
"Khusus untuk sulinggih, lansia, wanita hamil, wanita yang mengajak bayi atau balita, dan difabel disediakan kendaraan angkutan khusus," kata Gubernur Koster dalam pernyataan resminya.
Koster minta pemedek yang datang ke pura bukan untuk bersembahyang diminta untuk tidak memasuki area persembahyangan selama pelaksanaan upacara Ida Bathara Turun Kabeh.
Begini tata cara masuk Pura Agung Besakih saat upacara Ida Bhatara Turun Kabeh yang dirilis Gubernur Bali Wayan Koster, simak
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News