Rusia Bantah Sergey Lavrov Dilarikan ke RS di Bali, Kemenlu: Puncak Kepalsuan

Senin, 14 November 2022 – 20:03 WIB
Rusia Bantah Sergey Lavrov Dilarikan ke RS di Bali, Kemenlu: Puncak Kepalsuan - JPNN.com Bali
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (kanan) menyambut Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov setibanya di tempat Pertemuan Menteri Luar Negeri (FMM) G20 di Nusa Dua, Bali, Jumat lalu (8/7/2022). Foto: ANTARA/Nyoman Budhiana/rwa.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Moskow bereaksi dengan pemberitaan media Associated Press (AP) yang menyebut Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov dilarikan ke rumah sakit setelah tiba di Bali untuk menggantikan Presiden Vladimir Putin menghadiri KTT G20.

Menlu Sergey Lavrov diketahui tiba di Bali pada Minggu kemarin (13/11) melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai.

Moskow terang-terangan mengatakan pemberitaan AP pada Senin (14/11) sebagai berita palsu alias hoaks.

Dalam tulisannya, AP mengutip beberapa sumber melaporkan bahwa Menlu Sergey Lavrov sedang dirawat karena kondisi kesehatan jantungnya.

Namun, kementerian luar negeri Rusia mengatakan laporan itu tidak berdasar.

"Ini, tentu saja adalah puncak kepalsuan," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova.

Para pejabat Indonesia sejauh ini belum menanggapi permintaan komentar dari Reuters.

Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov yang tiba di Bali, Minggu malam sekitar pukul 19.04 WITA dengan menumpang pesawat Rossiya Airlines.

Kementerian Luar Negeri Rusia membantah Menlu Sergey Lavrov dilarikan ke rumah sakit saat tiba di Bali, Maria Zakharova: puncak kepalsuan
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News