Petugas BPBD Denpasar Belajar Otodidak Bongkar Lift Kampus Unud, Evakuasi Menegangkan

Minggu, 11 September 2022 – 19:46 WIB
Petugas BPBD Denpasar Belajar Otodidak Bongkar Lift Kampus Unud, Evakuasi Menegangkan - JPNN.com Bali
Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Denpasar sedang melakukan proses evakuasi lima orang mahasiswa dari dalam lift di kampus Universitas Udayana, Denpasar, Bali, Minggu (11/9). Foto Pusdalops BPBD Kota Denpasar

Halus Sujaya mengatakan pihaknya kurang memahami teknis pengoperasian lift, sehingga harus mencoba berbagai cara untuk melakukan evakuasi.

"Kami belajar (otodidak, Red) dari YouTube, sarana yang kami gunakan juga seadanya," bebernya.

Proses evakuasi akhirnya berhasil setelah petugas membongkar paksa pintu lift dengan peralatan seadanya.

Beruntung, kelima mahasiswa yang terjebak di dalam lift berhasil selamat meski sempat panik dan satu orang di antaranya mengalami sesak napas.

"Kondisi pasien sadar, sesak napas, panik dan semua korban ditangani di TKP," papar Halus Sujaya. (gie/JPNN)

Petugas BPBD Denpasar belajar otodidak dengan membuka kanal YouTube untuk membongkar lift kampus Unud, evakuasi 5 mahasiswa menegangkan

Redaktur : Ali Mustofa
Reporter : Abdul Sentot Prayogi

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News