Pesan Peretas Sangar: Hanya Orang Gila Anggap Negara Ini Baik-baik Saja

Jumat, 15 April 2022 – 15:48 WIB
Pesan Peretas Sangar: Hanya Orang Gila Anggap Negara Ini Baik-baik Saja - JPNN.com Bali
Puluhan laman daring resmi Pemkab Trenggalek diretas. Foto: Antara/HO

Kali ini website itu tidak dapat diakses publik.

Selain bertuliskan nada kekecewaan, di bawah gambar poster itu bertuliskan ‘Hacked by Anon7, Negeri ini sudah tergadaikan oleh pejabat bangs*t yg hanya mementingkan golongannya sendiri. #OpIndonesia #CorruptGovernmentanonganteng @protonmail.com'.

Kendati ‘serangan’ peretas itu saat ini sebagian telah diperbaiki, aksi itu membuat sistem informasi Pemkab Trenggalek down.

“Sistem informasi Pemkab Trenggalek sempat mengalami gangguan serius,” kata Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Trenggalek, Edif Hayunan Siswanto.

"Tampilan depan halaman website yang dikelola pemerintah daerah itu berubah dan berganti foto sekelompok remaja dengan membawa poster bertuliskan pesan khusus,” katanya.

Edif Hayunan Siswanto mengungkapkan ada sekitar 50 alamat website atau subdomain yang dikelola pemerintah daerah Kabupaten Trenggalek.

Menurutnya, alamat yang diretas itu merupakan laman yang digunakan sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD).

“Yang diretas 50 alamat website. Untuk jam peretasan pastinya tidak tahu, tetapi ada yang laporan lihat sudah terjadi pada waktu Subuh,” imbuh Edif.

Pesan Peretas yang merusak puluhan web pemerintah sangar: hanya orang gila menganggap negara ini baik-baik saja
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News