Curhat Putri Koster Saat Delegasi IPU Datang, Sungguh Mengharukan
bali.jpnn.com, DENPASAR - Ketua Dekranasda Provinsi Bali Putri Suastini Koster menyambut baik kedatangan delegasi IPU di pameran IKM Bali Bangkit di Taman Budaya, Denpasar, Selasa (22/3)
Turut hadir Gubernur Bali Wayan Koster bersama Kepala Disperindag Bali I Wayan Jarta.
Di hadapan delegasi, Putri menyampaikan bahwa pameran ini dilaksanakan untuk memperkenalkan kembali kerajinan tradisional Bali.
Baca Juga:
Ia menyampaikan, tujuan dari pameran ini adalah untuk mengajak perajin berinovasi mengembangkan produk.
"Pameran ini juga dilaksanakan untuk mengajak masyarakat mencintai produk dalam negeri dengan menanamkan rasa bangganya untuk memakai produk daerah sendiri," ujar Putri Koster.
Sementara itu, rombongan delegasi yang dipimpin oleh President IPU Standing Committee on UN Affairs Chairperson-Environment & Natural Resources Committee, Hon Sophia Abdi Noor, mengakui hasil kerjajinan tersebut bernilai seni yang tinggi.
"Saya menyukai pertemuan IPU di Bali dan saya meminati sekaligus bangga dengan produk kerajinan lokal Bali," katanya.
Delegasi berasal dari berbagai negara, yakni Afghanistan, Armenia, Bahrain, Botswana, Egypt, Guyana, Kenya, dan Kuwait.
Curhat Putri Suastini Koster saat delegasi IPU mengunjungi pameran IKM Bali Bangkit, sungguh mengharukan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News