Umat Hindu Tumpah Ruah Gelar Ritual Melasti Jelang Nyepi, Ini 5 Pantai yang Dipadati Warga

Senin, 28 Februari 2022 – 18:44 WIB
Umat Hindu Tumpah Ruah Gelar Ritual Melasti Jelang Nyepi, Ini 5 Pantai yang Dipadati Warga - JPNN.com Bali
Suasana ritual Melasti yang digelar Umat Hindu di Kota Denpasar menyambut datangnya Hari Raya Nyepi, Senin (28/2) hari ini. (Sentot Prayogi/JPNN.com)

Masing-masing warga dari Desa Adat Sesetan yang berjalan kaki menuju Pantai Pemelisan dan warga Desa Adat Sidakarya berjalan kaki hingga Pantai Mertasari, Sanur, Denpasar Selatan.

Jajaran Polsek Denpasar Selatan (Densel) menjadi yang sibuk dalam upaya pengamanan persembahyangan Melasti.

Ada tiga titik pantai yang menjadi tanggung jawab pengamanan aparat Polsek Densel, yakni Pantai Mertasari, Pantai Pemelisan, dan Pantai Segara.

Kapolsek Densel Kompol Gde Sudyatmaja kepada JPNN.com memastikan prosesi Melasti di wilayahnya berjalan kondusif tanpa gangguan berarti.

Kendati tumpah-ruah, protokol kesehatan (prokes) Covid-19 bisa dijalankan secara optimal di antara kerumunan warga.

"Persembahyangan yang diatur secara bergantian dari masing-masing wilayah memungkinkan untuk tetap menerapkan prokes secara optimal," ungkap Kompol Sudyatmaja. (gie/JPNN)

Umat Hindu Bali tumpah ruah menggelar ritual Melasti jelang Hari Rayan Nyepi, di Kota Denpasar ada 5 pantai yang dipadati warga

Redaktur : Ali Mustofa
Reporter : Abdul Sentot Prayogi

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News