Bupati Tamba Minta Jangan Pakai Makelar, Ingatkan Warga Terdampak Tol Begini

Selasa, 07 September 2021 – 10:57 WIB
Bupati Tamba Minta Jangan Pakai Makelar, Ingatkan Warga Terdampak Tol Begini - JPNN.com Bali
Bupati Jembrana Nengah Tamba saat bersama pemrakarsa jalan tol di Gilimanuk kemarin. (Istimewa)

bali.jpnn.com, JEMBRANA - Proyek Jalan Tol Gilimanuk – Mengwi memasuki babak baru.

Setelah sosialisasi pembangunan, rekanan bakal masuk ke tahap pembebasan lahan warga terdampak.

Bupati Jembrana I Nengah Tamba mengatakan, pembebasan lahan untuk jalan tol bukan untuk ganti rugi, melainkan ganti untung.

Warga yang lahannya dibebaskan untuk jalan tol akan mendapat keuntungan dari nilai tanah yang dibebaskan untuk kepentingan umum.

Lantaran itu, Bupati Tamba meminta warga terdampak tol tidak berhubungan dengan makelar tanah.

Warga Jembrana bisa langsung berurusan dengan tim pembebasan lahan dari Pemprov Bali.

“Saya berharap pada warga Jembrana yang lahannya dibebaskan untuk jalan tol, uang yang diperoleh bisa dikelola dengan baik,” ujar Bupati Tamba dilansir dari Radarbali.id.

Mengingat pentingnya pengelolaan keuangan warganya, Bupati Tamba akan bertemu khusus dengan mereka.

Bupati Jembrana Nengah Tamba minta warga terdampak tol Gilimanuk - Mengwi tidak memakai makelar saat menjual tanahnya. Mereka bisa berhubungan dengan Pemprov
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News