Bening Kitchen di Kuta Utara Disegel Police Line, Pelanggarannya Mirip Bali Boozy

Minggu, 20 Februari 2022 – 18:42 WIB
Bening Kitchen di Kuta Utara Disegel Police Line, Pelanggarannya Mirip Bali Boozy - JPNN.com Bali
Suasana Restoran Bening Kitchen di Jalan Raya Batu Belig, Kerobokan, Kuta Utara, penuh dan memaksa Tim Yustisi Gabungan menutup tempat ini Sabtu (19/2) malam kemarin. (Humas Polsek Kuta Utara)

"Sehingga restoran ditutup dan para pengunjung diminta meninggalkan lokasi," tegas Iptu Sudana.

Setelah penutupan, petugas langsung melayangkan surat pemanggilan kepada pemilik restoran atas nama Made Gede Suwitra.

"Pemilik restoran akan dipanggil dan diberikan teguran serta pembinaan nantinya," tandas Iptu Ketut Sudana.

Pada malam akhir pekan lalu, jajaran Polres Badung juga melakukan penyegelan terhadap warung angkringan anak muda, Bali Boozy atas kasus serupa.

Dengan demikian, Restoran Bening Kitchen menjadi tempat usaha kedua yang ditutup paksa berkaitan dengan penerapan prokes PPKM Level 3 di Bali. (gie/JPNN)

Restoran Bening Kitchen di Kuta Utara disegel Tim Yustisi Gabungan dengan police line, pelanggarannya mirip Bali Boozy

Redaktur : Ali Mustofa
Reporter : Abdul Sentot Prayogi

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News