PLN Bangun 77 Charging Station Motor Listrik di Bali, Tambah 21 Lagi Sambut KTT G20

Martindar Jalu Respati menjelaskan, saat ini telah tersedia 77 SPLU yang lokasinya tersebar di berbagai wilayah kabupaten/kota di Pulau Bali.
Rencananya, untuk menyambut Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 tahun 2022 mendatang, PLN akan membangun 21 unit SPKLU untuk mendukung penyelenggaraan kegiatan internasional di Bali itu.
"Era kendaraan listrik sudah di depan mata.
Tugas PLN adalah memastikan infrastruktur kelistrikan untuk mendukung hal tersebut, sehingga masyarakat semakin yakin untuk bermigrasi ke kendaraan listrik," paparnya.
Keberadaan SKLU ini sekaligus sebagai wujud komitmen PLN membantu peningkatan pembangunan daerah melalui kepariwisataan untuk mewujudkan Sapta Pesona serta kegiatan masyarakat.
"Yang terpenting adalah kendaraan listrik tidak menghasilkan polusi, sehingga ramah lingkungan dan mampu membentuk citra positif di mata masyarakat internasional,” pungkasnya. (antara/lia/JPNN)
PLN UID Bali telah membangun 77 charging station untuk motor listrik berbasis baterai di Bali. Rencananya tambah 21 lagi untuk menyambut KTT G20
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News