Teco Waspadai Pemain Asing Borneo FC, Sosok Ini yang Paling Disorot
bali.jpnn.com, DENPASAR - Pelatih Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra menaruh perhatian dengan lini depan Borneo FC jelang duel akbar di pekan kelima Liga 1, Selasa (28/9) besok di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.
Pasalnya, klub yang memiliki nama sebutan Pesut Etam itu memiliki penyerang berkualitas yang tidak diragukan kualitasnya.
Sebagai bukti, kolaborasi penyerang lokal dan asing yang dimiliki Borneo FC cukup ampuh membungkam Persebaya Surabaya pada laga perdana awal bulan lalu dengan skor telak 3 – 1.
“Borneo FC memiliki lini depan yang bagus.
Mudah-mudahan kami besok tidak kebobolan dan bermain maksimal demi kemenangan tim," ujar Coach Teco dilansir dari situs klub baliutd.com.
Menurut Teco, duet penyerang Fransisco Wagsley Torres – Boaz Salossa dalam beberapa pertandingan terakhir cukup ampuh membuat barisan pertahanan lawan keder.
Belum lagi keberadaan eks Madura United dan Sriwijaya Marckho Sandi, Terens Puhiri dan eks Barito Putra Paulo Sitanggang.
Kekuatan legiun asing Borneo FC juga tidak kalah menarik dengan sosok Javlon Gusevnov, Nuriddin Davronov, dan Jonathan Bustos.
Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra mewaspadai pemain asing Borneo FC saat kedua tim bentrok besok di Stadion Indomilk Arena. Ini sosol yang disorot Teco
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News