Coach Robert Bongkar Kekuatan Bali United, Ini Analisisnya

Rabu, 15 September 2021 – 12:28 WIB
Coach Robert Bongkar Kekuatan Bali United, Ini Analisisnya - JPNN.com Bali
Pelatih Persib Robert Alberts memimpin sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Selasa (14/9). (PERSIB.co.id/Barly Isham)

Yang akan dilakukan eks pelatih Arema dan PSM Makassar ini adalah memperdalam pemahaman taktikal pemainnya.

Selain pemahaman secara taktik, skuad Maung Bandung juga masih akan menjalani program latihan kebugaran. 

"Kamis-Jumat, kami masih akan berlatih di Bandung untuk berlatih secara spesifik menuju pertandingan.

Kami harus mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk melawan balik permainan yang diperagakan Bali United," papar Coach Robert.

Sama dengan Bali United, Persib dua kali menjalani laga awal Liga 2021.

Yakni kontra Barito Putera yang dimenangkan Persib dengan skor 1-0 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, 4 September lalu, berkat gol Marc Klok.

Di laga kedua di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, melawan Persita Tangerang, Sabtu (11/9) lalu, Persib Badung kembali menang berkat brace yang dicetak pemain asingnya, M. Rashid. (lia/JPNN).

Pelatih Persib Bandung Robert Rene Albert membongkar kekuatan Bali United. Menurutnya, Bali United cenderung mengandalkan permainan kolektif untuk meraih poin

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News