Patrick Kluivert tak Berhenti Memuji Penampilan Rizky Ridho, Fantastis

bali.jpnn.com, JAKARTA - Patrick Kluivert tak berhenti memuji penampilan Rizky Ridho saat Timnas Indonesia mengalahkan Bahrain pada laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Selasa (25/3) malam.
Eks pemain Persebaya itu tampil fantastis dan impresif sepanjang 90 menit pertandingan.
Bersama Jay Idzes dan Justin Hubner, Rizky Ridho menjadi benteng tangguh Timnas Indonesia yang sulit ditembus lini depan Bahrain.
“Dia (Ridho) bermain fantastis, impresif.
Dia melakukan pekerjaan dengan baik di laga ini, apa yang harus saya katakan lagi?” ujar Patrick Kluivert dengan nada bertanya.
Menurut Patrick Kluivert, pemain Persija itu tampil taktis dan memiliki kemampuan membaca pertandingan dengan baik.
Rizky Ridho juga mampu menciptakan peluang melalui umpan matang.
“Dia memang pantas masuk timnas, dan dia punya masa depan yang cerah.
Menurut pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert, Rizky Ridho tampil impresif, taktis dan memiliki kemampuan membaca pertandingan dengan baik.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News