Kadek Arel Masuk Best Starting XI Pekan ke-26 Versi Transfermarkt, Sebut tak Puas

Selasa, 11 Maret 2025 – 20:59 WIB
Kadek Arel Masuk Best Starting XI Pekan ke-26 Versi Transfermarkt, Sebut tak Puas - JPNN.com Bali
Bek tengah Bali United Kadek Arel Priyatna masuk best starting XI pekan ke-26 Liga 1 2024-2025. Foto: Baliutdcom

"Bagi saya performa pribadi belum memuaskan, apalagi gagal meraih tiga poin dan hanya satu poin di kandang Persis kali lalu.

Saya pikir harus bisa lebih baik lagi di pertandingan berikutnya," ucap Kadek Arel.

Penghargaan yang diperoleh Kadek Arel mendapat apresiasi pelatih Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra.

"Kadek Arel dan beberapa pemain lain punya proses bagus dalam tim.

Dari tim muda kemudian promosi ke tim profesional.

Dia juga punya adaptasi yang bagus dengan tim. Ini juga jadi bukti terhadap kritik kepada saya yang tidak suka pemain muda," ucap Coach Teco dilansir dari laman klub.

Coach Teco pun meminta Kadek Arel untuk tidak cepat puas atas raihan yang diperoleh saat ini.

"Waktu dapat penghargaan ini pasti pemain senang, tetapi jangan cepat puas dan sombong.

Meski masuk daftar best starting XI, Kadek Arel mengaku tidak puas dengan hasil akhir pada laga pekan ke-26 Liga 1 lantaran hanya bermain imbang kontra Persis
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News