Bernardo Tavares Marah Diganjar Kartu Kuning, Protes Keras Wasit Yudi Nurcahya

Senin, 24 Februari 2025 – 07:32 WIB
Bernardo Tavares Marah Diganjar Kartu Kuning, Protes Keras Wasit Yudi Nurcahya - JPNN.com Bali
Pemain PSM Makassar dan Persija berduel di Stadion Kapten Dipta Gianyar kemarin. Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares memprotes kinerja wasit Yudi Nurcahya. Foto: Instagram @psm_makassar

bali.jpnn.com, GIANYAR - Kekhawatiran Bernardo Tavares bakal kembali memprotes kinerja wasit Liga 1 kembali terulang pada laga pekan ke-24 antara PSM Makassar kontra Persija di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, kemarin (23/2).

Sama seperti sebelum pertandingan, Bernardo Tavares tak puas dengan kinerja wasit yang memimpin laga PSM Makassar vs Persija.

Bernardo Tavares melayangkan protes lantaran ia dan skuadnya mudah mendapatkan kartu kuning meski tidak bertindak kasar.

Dalam laga kemarin, wasit Yudi Nurcahya memberikan kartu kuning kepada dua pemain PSM, yakni Nermin Haljeta dan Abdul Rahman dan pelatih Bernardo Tavares

"Saya tidak kasar, tidak agresif, saya tetap menghormati ke wasit.

Jadi, tolong hargai kami juga. Mudah sekali kami dapat kartu kuning," kata Bernardo Tavares dalam rekaman konferensi pers yang diterima redaksi bali.JPNN.com.

Pada sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Bernardo Tavares bahkan sempat menggebrak meja konferensi pers karena kesal dengan kepemimpinan wasit Liga 1.

“Kami meminta wasit untuk laga nanti memimpin seadil-adilnya,” ujar Bernardo Tavares saat itu.

Bernardo Tavares melayangkan protes lantaran ia dan skuadnya mudah mendapatkan kartu kuning meski tidak bertindak kasar.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News