ACC 2024-2025: Bernardo Tavares Sebut PSM Realistis, Thanh Hoa Lebih Favorit

Selasa, 04 Februari 2025 – 20:50 WIB
ACC 2024-2025: Bernardo Tavares Sebut PSM Realistis, Thanh Hoa Lebih Favorit - JPNN.com Bali
Pemain PSM Makassar berlatih di lapangan hijau. Pelatih Bernardo Tavares memilih realistis saat PSM Makassar menghadapi Thanh Hoa di ajang ACC 2024-2025 di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Rabu (5/2) besok. Foto: Instagram @psm_makassar

bali.jpnn.com, GIANYAR - Bernardo Tavares memilih realistis dan rendah hati menjelang laga pekan kelima Grup A ASEAN Club Championship (ACC) antara PSM Makassar kontra wakil Vietnam, FLC Thanh Hoa, di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (5/2) besok.

Menurut Bernardo Tavares, Thanh Hoa layak diunggulkan untuk memenangkan pertandingan lantaran lebih siap dibandingkan dengan PSM Makassar.

Selain tidak memainkan laga di Liga Vietnam dalam sepekan terakhir, pemain Thanh Hoa bisa langsung terbang ke Bali dan melakukan persiapan sejak dini.

Bernardo Tavares mengatakan Thanh Hoa lebih siap secara fisik dan mental dibandingkan dengan PSM Makassar.

“Kami adalah tim muda, paling muda di Liga 1.

Kami juga kehilangan pemain kunci dan tidak bermain di kota sendiri.

Berbeda dengan lawan,” ujar dalam rekaman konferensi pers di Bali United Café yang diterima redaksi bali.JPNN.com, Selasa (4/2).

Namun, pemain PSM Makassar akan bermain dengan hati, apapun hasilnya pada laga besok, entah kalah, seri atau menang.

Bernardo Tavares memilih realistis dan rendah hati menjelang laga pekan kelima Grup A ASEAN Club Championship (ACC) antara PSM Makassar kontra Thanh Hoa
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News