Teco Evaluasi Total Menjelang Kontra PSM, Sentil Kekalahan dari PSBS & Dewa United

Jumat, 29 November 2024 – 16:07 WIB
Teco Evaluasi Total Menjelang Kontra PSM, Sentil Kekalahan dari PSBS & Dewa United - JPNN.com Bali
Striker Bali United Everton Nascimento harus fokus menghadapi laga kontra PSM Makassar, Sabtu (7/12) mendatang. Foto: Media Bali United

Menurut Coach Teco, pada laga melawan Dewa United, para pemainnya memiliki banyak peluang, tetapi tidak bisa mencetak gol.

Everton Nascimento dkk mencetak 15 kali shots on target, tujuh di antaranya mengarah ke gawang Dewa United.

Peluang yang diperoleh Bali United lebih banyak dibandingkan lawan.

Namun, kesalahan kecil membuat Bali United kehilangan poin.

“Ini akan kami perbaiki untuk bisa dapat hasil bagus di laga berikutnya,” kata Coach Teco.

Kehilangan enam poin dalam dua laga terakhir membuat Irfan Jaya dkk ingin mengamankan poin kemenangan di kandang sendiri.

“Kami akan bermain di Stadion Dipta dan sudah ada target yang perlu kami raih di Dipta,” tutur Coach Teco.

Bali United saat ini menempati posisi keempat Liga 1 dengan 20 poin, hasil dari meraih enam kemenangan, dua kali imbang dan tiga kali kalah.

Recovery yang cukup panjang jadi modal pemain Bali United untuk kembali ke top performance menjelang laga kontra PSM Makassar
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News