Data, Fakta dan Head to Head Bali United vs Persis: Adu Taktik Teco & Sang Mantan

Kamis, 24 Oktober 2024 – 08:13 WIB
Data, Fakta dan Head to Head Bali United vs Persis: Adu Taktik Teco & Sang Mantan - JPNN.com Bali
Kapten Bali United Ricky Fajrin duel dengan pemain Persis Solo Moussa Sidibe di Stadion Manahan, Solo, musim lalu. Kedua kesebelasan kembali bentrok, Minggu (27/10) mendatang di Stadion Kapten Dipta, Gianyar. Foto: Facebook Persis Solo

Berikut data, fakta dan head to head Bali United versus Persis Solo:

1. Harga Skuad

Kedua kesebelasan memiliki harga skuad hampir berimbang.

Dilansir dari laman Transfermarkt, skuad tuan rumah Bali United memiliki market value Rp 68,75 miliar, sementara Persis Solo mencapai Rp 70,57 miliar.

Bek Timnas Thailand menjadi pemain dengan harga termahal di skuad Bali United mencapai Rp 6.08 miliar, sementara gelandang bertahan asal Argentina Gonzalo Andrada menjadi pemain paling mahal Persis mencapai Rp 5,21 miliar.

2. Head to Head

Kedua kesebelasan telah bertemu empat kali sejak Persis mentas ke Liga 1 dua musim terakhir.

Hasilnya, Bali United dan Persis sama-sama menang dua kali, belum pernah berakhir seri.

Yang menarik kemenangan itu terjadi saat keduanya bertindak sebagai tuan rumah.

3. Teco vs Yogie Nugraha

Pertandingan pekan kesembilan Liga 1 2024-2025 di Stadion Kapten Dipta, Minggu (24/10) mendatang menjadi pertemuan pertama antara Teco sebagai juru taktik Bali United dan Yogie Nugraha, pelatih sementara Persis.

Bagi Bali United, Yogie Nugraha bukan orang baru. Yogie Nugraha adalah mantan asisten pelatih fisik Bali United, mendampingi Teco merebut juara Liga 1
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News