Everton Bungkam Suporter, Sebut Bukan Soal Gol, tetapi Tim, Sentil Privat & Maringa
bali.jpnn.com, DENPASAR - Striker Bali United Everton Nascimento begitu emosional setelah mencetak gol perdana di ajang Liga 1 2024-2025.
Puasa gol dalam enam laga terakhir, mantan penyerang PSM Makassar ini mencetak brace pada menit ke – 27 dan 90 + 3, satu gol lagi dicetak penyerang sayap Privat Mbarga menit ke - 81.
Barito Putera hanya membalas melalui titik putih yang dicetak Murillo menit ke 45 + 10 dan gol bunuh diri bek Bali United Bagas Adi Nugroho menit ke – 89.
Everton Nascimento sukses membungkam kritik suporter yang mempertanyakan kapasitasnya sebagai striker haus gol.
“Saya sangat senang bisa mencetak gol.
Yang terpenting, bukan soal mencetak gol, tetapi soal kemenangan tim kami untuk bisa meraih tiga poin di laga ini,” ujar Everton Nascimento.
Meski senang bisa mencetak gol untuk Bali United, penyerang Brasil ini mengatakan tujuan utamanya adalah memberikan kontribusi bagi tim.
Bukan semata bisa mencetak gol, tetapi juga kemenangan.
Everton Nascimento sukses membungkam kritik suporter yang mempertanyakan kapasitasnya sebagai striker haus gol dengan mencetak brace perdana
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News