Dramatis, PSM Makassar Bungkam PSBS Berkat Gol Injury Time Abdul Rahman
Namun, upaya lini pertahanan PSBS yang dikawal duo bek senior Fabiano Beltrame dan Jamierson Xavier, tidak membuahkan hasil.
Gawang PSBK Biak yang dikawal Mario Londok berhasil dijebol striker PSM Makassar Nermin Heljita menit ke-10.
PSM Makassar masih terus mendominasi jalannya pertandingan sampai babak pertama berakhir, meski tidak terjadi gol tambahan.
Pada awal babak kedua, PSBS Biak berusaha mengambil alih pertandingan.
Kerja keras skuad Badai Pasifik membuahkan hasil ketika striker Abel Arganaraz berhasil mencetak gol menit ke-51 ke gawang PSM Makassar yang dikawal Hilmansyah memanfaatkan assist Alexsandro.
Dalam posisi imbang, kedua kesebelasan bermain lebih hati-hati agar tidak terjadi gol.
Kedua tim banyak bermain di lini tengah.
Namun, petaka terjadi pada menit injury time ketika striker Abdul Rahman yang dimasukkan pelatih Bernardo Tavares pada menit ke-84 menggantikan Ananda Raehan berhasil mencetak gol ke gawang PSBS Biak.
PSBS Biak yang bertindak sebagai tuan rumah kalah secara dramatis dari tim tamu PSM Makassar gegara gol injury time yang dicetak Abdul Rahman menit ke-90+4
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News