Legenda Hidup Bali United Itu Bernama Fadil Sausu, Pesannya Bikin Merinding
Minggu, 04 Agustus 2024 – 21:47 WIB

Mantan kapten Fadil Sausu dinobatkan sebagai legenda hidup Bali United saat launching jersei tim di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Minggu (4/8) sore. Foto: Instagram @baliunitedfc
Pesepak bola asal Palu, Sulawesi Tengah ini juga mendapat jatah mengikuti kursus kepelatihan sebagai bekal menjadi pelatih hebat di masa mendatang.
“Khusus untuk teman dan saudara saya dalam tim saat ini, saya minta berikan yang terbaik untuk Bali United.
Bermainlah dengan hati untuk memberikan hasil yang terbaik,” tutur Fadil Sausu.
Fadil Sausu menjadi rekrutan anyar Gresik United pada Selasa (30/7) setelah hengkang dari Bali United akhir musim lalu.
Manajemen Gresik United berharap keberadaan Fadil Sausu mengangkat performa tim dan membantu Laskar Samudro merangkak ke Liga 1 musim depan. (lia/JPNN)
Fadil Sausu, kapten Bali United ini hadir saat launching jersei bukan saja kapasitasnya sebagai mantan, tetapi juga legenda hidup Serdadu Tridatu.
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News